Sabtu, 04 Januari 2020

KUASA

Kuasa  ...
Setinggi gunung menggaungkan perintah untuk yang dilembah
Merangkul tumbuh pepohonan dan rerumputan dalam harmoni
Jadi sumber mata air tuk hidup mahluk 
Sekali-kali memuntahkan lahar panas tanda amarah

Kuasa… 
Otoritas seluas lautan dan samudera
Memberi ruang hidup keberagaman spesies
Tempat berlayar bahtera hidup
Sekali-kali penuh dengan tarian gelombang ujian kehidupan
Ataupun juga tsunami hukuman bagi yang tak patuh

Kuasa ada ntuk atur irama hidup insani
Kuasa yang menghidupkan 
Menghukum untuk irama ketertiban hidup

Namun sering disalahgunakan
Laksana semburan lahar pada insan tak bersalah
Laksana hempasan tsunami merenggut nyawa 
Sisi kelam kuasa jika tak sadar ada Yang Maha Kuasa… .
Maha Kuasa… lebih tinggi dari gunung,  lebih luas dari samudera…

Rabu, 01 Januari 2020

Narasi dan Aksi

Ada sembah sujud syukur...
Ada untai kata selamat...
Ada jabat tangan...
  
Ada langit bertabur kembang api...
Narasi dan aksi semarak setiap tahun baru... 
Namun,
Setelah semua narasi dan aksi itu
Para aktor kembali dengan akting tak terbarukan...

Narasi berbalut ego
Tanpa syair maaf dan terimakasih
Hanya syair keakuan dan keangkuhan
Hanya hipnotisme orasi silat lidah

Aksi berbalut keangkuhan
Lakon licik namun asyik
Meracik racun di wadah madu
Singkirkan lawan dan juga kawan 

Yah...
Narasi dan aksi tanpa tranformasi setelah megah pesta tahun baru...
Baru tahunnya lama lakonnya...

Ah...
Semoga tahun baru ini benarlah baru...
Narasi dan aksi saling merangkul
Hadirkan syair cinta kasih sepanjang hari Lakonkan jabat tangan sepanjang masa Menyatukan segala beda
Aksi ulur tangan untuk yang lemah

Hingga suatu saat, entah tahun  kapan
Ketika tubuh menjadi debu dan  jiwa menjemput keabadian 
dengan penuh kedamaian disuatu ruang hidup abadi bernama sorga....

Selamat menjemput tahun baru dengan spirit narasi dan aksi baru...
Kebaruan yang menghidupkan ...

***Seper Watu,  Rinegetan Tondano
01 Januari 2020